Palembang,HARIANINFO.COM – Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Safta Feryansyah, S.E.,S.I.P.,M.Han menghadiri
kegiatan Taklimat Akhir Audit Ketaatan dan Audit Kinerja Inspektorat Jenderal (Itjen) TNI Periode III TA 2024 di Komando/Satuan TNI di wilayah Palembang dan Kep. Bangka Belitung (Babel), pada Selasa (06/08/2024) bertempat Aula AH. Nasution Makodam II/Swj Palembang.
Mengawali sambutannya, selaku penanggungjawab kegiatan audit, Irjen TNI, Laksamana Madya TNI Dadi Hartanto mengucapkan terimakasih atas selesainya kegiatan audit ketaatan dan audit kinerja.
Ia mengungkapkan bahwa, kegiatan audit ini untuk melaksanakan pengawasan terhadap mekanisme tugas Kotama/Satuan TNI sehingga dapat berjalan dengan baik.
“Itjen TNI berfungsi dalam mewujudkan visi dan misi TNI menuju Good Government,” ujarnya.
Pada kesempatan taklimat akhir audit ketaatan dan audit kinerja Irjen TNI Laksamana Madya TNI Dadi Hartanto menyampaikan hasil temuan dan evaluasi serta rekomendasi agar setiap Komando/ Satuan dapat menjawab, menindaklanjuti dan melengkapi temuan dan rekomendasi yang disampaikan.
Sementara itu, Pangdam II/Swj Mayjen TNI M. Naudi Nurdika berharap agar temuan dan evaluasi terkait dengan pelaksanaan program kerja dan anggaran di jajaran Kodam II/Swj, Lanal dan Lanud menjadi bahan perbaikan dan tolak ukur dalam pelaksanaan tugas sekaligus menjadi pedoman bagi pelaksanaan tugas ke depan.